bpakbarKeluarga besar Mahkamah Syar’iyah Meulaboh melakukan kunjungan silaturrahmi dengan Bupati Aceh Barat pada hari Rabu tanggal 29 November 2017 jam 15.00 wib. Rombongan Mahkamah Syar’iyah Meulaboh yang terdiri dari Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris dan Tenaga IT serta staf umum dipimpin oleh Ketua Dr. Jakfar, SH.MH, disambut langsung oleh Bupati Aceh Barat Ramli MS di ruang kerja Bupati.

                Dalam pertemuan tersebut Ketua mengatakan kunjungan ini merupakan silaturrahmi kami dari Mahkamah Syar’iyah dengan Bupati Aceh Barat, dilanjutkan dengan perkenalan seluruh personil yang hadir dan Ketua Mahkamah Syar’iyah Meulaboh juga menjelaskan tentang kewenangan Mahkamah Syar’iyah sebagai lembaga peradilan, di samping itu Ketua juga menjelaskan jumlah berkara yang diselesaikan oleh Mahkamah Syar’iyah setiap tahun.

                Di dalam pertemuan yang penuh keakraban tersebut Bupati Aceh Barat, mengatakan akan memperhatikan Mahkamah Syar’iyah dan akan membantu dalam pelaksanaan tugas, oleh karena itu Bupati berharap kepada Mahkamah Syar’iyah Meulaboh untuk selalu berkomunikasi dan membangun sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, sehingga nati Pemkab Aceh Barat tahu mengenai masalah yang dihadapi oleh Mahkamah Syar’iyah Meulaboh. Bupati juga mengatakan pelaksanaan Syariat Islam harus menjadi perhatian bersama agar dapat terlaksana dengan baik, sehingga masyarakat bisa merasakan nikmatnya hidup dengan mengamalkan syariat Islam.

IMG_6264                Pertemuan yang berlangsung selama 30 (tiga puluh menit) tersebut dan sangat akrab diakhiri dengan photo bersama rombongan Mahkamah Syar’iyah Meulaboh dengan Bupati  dan selanjutnya pertemuan berakhir. Bupati mengucapkan terimakasih atas kunjungannya dan mengatakan sangat senang dan bahagia atas kunjungan tersebut dan insya Allah nanti kita akan bertemu lagi.

Tinggalkan Balasan